Kamu Wajib Tahu Manfaat Eksfoliasi Wajah untuk Skin Barrier

Hai teman-teman, mengawali tahun 2024 ini aku ingin menyapa kalian yang berkenan singgah dengan sebutan Vervain. Ini adalah nama famili dari bunga lantana ungu. Famili Vervain atau Verbena bisa disebut juga Verbenaceae. Bukan bermaksud menyamakan kalian dengan sebangsa semak dan pepohonan, anggaplah sebagai panggilan sayang sebab bagiku kita keluarga ... tsaaah. Kalau begitu Vervain, mari kita membahas tentang manfaat eksfoliasi wajah.
Manfaat eksfoliasi wajah

Manfaat Eksfoliasi Wajah untuk Skin Barrier


Vervain tentu sudah tak asing dengan istilah eksfoliasi, bahkan di antara kalian sudah ada yang rutin melakukannya. Ya benar, eksfoliasi wajah adalah proses pengangkatan sel kulit mati dari permukaan kulit. 

Sel kulit mati ini jika dibiarkan menumpuk membuat kulit terlihat kusam, kasar, dan rentan terhadap jerawat. Eksfoliasi wajah secara rutin dapat membantu menjaga kulit tetap bersih, sehat, dan bercahaya.

Eksfoliasi wajah jika dilakukan dengan benar bisa menjaga skin barrier. Skin barrier adalah lapisan pelindung kulit yang berfungsi untuk melindungi kulit dari faktor-faktor eksternal, seperti polusi, bakteri, dan sinar matahari. 

Sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit dapat menghambat fungsi skin barrier. Eksfoliasi wajah dapat membantu mengangkat sel kulit mati tersebut, sehingga skin barrier dapat berfungsi dengan lebih baik.

Secara garis besar eksfoliasi wajah memiliki manfaat sebagai berikut:
  • Membantu mengangkat sel kulit mati
  • Meningkatkan regenerasi sel kulit
  • Memperlancar sirkulasi darah
  • Mengangkat komedo dan jerawat
  • Membantu mencerahkan kulit
  • Meningkatkan penyerapan produk perawatan kulit
Selain itu, eksfoliasi wajah juga dapat membantu meningkatkan produksi kolagen dan elastin, yang merupakan protein yang penting untuk menjaga kekencangan dan elastisitas kulit. Kolagen dan elastin dapat berkurang seiring bertambahnya usia, sehingga eksfoliasi wajah dapat membantu memperlambat penuaan kulit.
Makanya eksfoliasi kalau buatku adalah salah satu hal yang sensasinya bikin nagih. Wajah terasa lebih plumpy, dan halus teksturnya. 

Jenis-Jenis Eksfoliasi Wajah


Ada dua jenis eksfoliasi wajah, yaitu eksfoliasi fisik dan eksfoliasi kimiawi.

Eksfoliasi Fisik

Eksfoliasi fisik menggunakan bahan-bahan yang dapat mengangkat sel kulit mati secara mekanis. Bahan-bahan yang sering digunakan untuk eksfoliasi fisik antara lain scrub, sikat wajah, dan spons wajah. 

Eksfoliasi Kimia

Eksfoliasi kimia menggunakan bahan-bahan kimia yang dapat melarutkan sel kulit mati. Bahan-bahan yang sering digunakan untuk eksfoliasi kimia antara lain asam salisilat, asam glikolat, dan asam laktat. 

Contohnya seperti produk-produk masker wajah yang kita temui di pasaran. Produk masker sekarang sudah bervariasi mulai dari masker bubuk, gel, pasta, stik hingga sheet mask. Tak jarang juga beberapa produk memadukan antara jenis eksfoliasi fisik dan kimia.

Cara Melakukan Eksfoliasi Wajah


Vervian tentu sudah paham dong cara melakukan eksfoliasi wajah. Make sure yuk apakah cara yang kamu gunakan sudah benar apa belum? Agar hasil optimal tentu harus memperhatikan cara yang benar bukan? Berikut adalah cara melakukan eksfoliasi wajah secara umum:
  • Cuci wajah dengan sabun dan air hangat.
  • Aplikasikan eksfoliator pada wajah dengan gerakan melingkar.
  • Pijat wajah selama 1-2 menit (eksfoliasi fisik).
  • Diamkan sesuai waktu yang dibutuhkan (eksfoliasi kimia).
  • Bilas wajah dengan air.
  • Aplikasikan toner atau pelembap.
Mencuci wajah adalah step untuk membuka pori-pori wajah. Bisa dilanjutkan dengan proses scrubing lalu gunakan masker wajah. Setelah melakukan eksfoliasi sebaiknya menggunakan toner lalu serum yang menghidrasi kulit. Pori-pori yang sedang terbuka akan membantu penyerapan skincare. Jangan lupa mengembalikan kelembapan kulit dengan moisturizer.

Eksfoliasi Wajah = Sarana Me Time


Eksfoliasi wajah bisa digunakan untuk sarana me time. Jika Vervain melakukan eksfoliasi wajah di rumah Vervain bisa menikmati waktu untuk diri sendiri sambil merawat kulitmu. Kamu bisa memilih produk eksfoliasi wajah yang sesuai dengan jenis kulitmu dan melakukan eksfoliasi wajah dengan gerakan yang lembut.

Berikut adalah beberapa tips untuk menggunakan eksfoliasi wajah sebagai sarana me time:

  • Pilih produk eksfoliasi wajah yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Jika Anda memiliki kulit sensitif, pilih produk eksfoliasi wajah yang lembut.
  • Luangkan waktu yang cukup untuk melakukan eksfoliasi wajah. Jangan terburu-buru agar Anda bisa menikmati prosesnya.
  • Buat suasana yang nyaman. Anda bisa menyalakan musik atau lilin aromaterapi.
Dengan melakukan eksfoliasi wajah secara rutin, Anda bisa mendapatkan kulit yang bersih, sehat, dan bercahaya. Anda juga bisa memanfaatkan waktu untuk melakukan eksfoliasi wajah sebagai sarana me time.

Eksfoliasi Wajah Sebabkan Rusaknya Skin Barrier


Sedih ya, kalau niat hati menjaga lapisan kulit pelindung tetapi justru menjadi penyebab kerusakan. Tentu Vervian tak ingin hal ini sampai terjadi. Eksfoliasi sejatinya bertujuan mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit, sehingga kulit bisa lebih sehat dan cerah. Namun, jika eksfoliasi dilakukan secara berlebihan atau tidak tepat, justru bisa merusak skin barrier. Huhuhu ... sedih banget.

Berikut adalah beberapa hal yang bisa merusak skin barrier saat eksfoliasi wajah:

1. Overexfoliating

Overexfoliating adalah melakukan eksfoliasi terlalu sering atau terlalu lama. Hal ini bisa menyebabkan kulit menjadi kering, iritasi, dan sensitif. Skin barrier yang rusak akan lebih mudah terinfeksi bakteri dan virus, sehingga bisa memicu berbagai masalah kulit, seperti jerawat, rosacea, dan dermatitis.

2. Menggunakan produk eksfoliasi yang tidak sesuai dengan jenis kulit

Sesuai dengan jenisnya produk eksfoliasi juga dibagi menjadi dua jenis, yaitu  eksfoliator fisik  dan eksfoliator kimia. Physical exfoliator menggunakan butiran-butiran kecil untuk mengangkat sel kulit mati, sedangkan chemical exfoliator menggunakan bahan kimia untuk memecah sel kulit mati.

Jika Vervain pemilik kulit kering dan sensitif sebaiknya menghindari penggunaan physical exfoliator, karena bisa menyebabkan iritasi. Sebaliknya, pemilik kulit berminyak dan berjerawat bisa menggunakan physical exfoliator dengan butiran yang lembut.

3. Tidak menggunakan pelembap setelah eksfoliasi

Eksfoliasi dapat membuat kulit menjadi kering. Oleh karena itu, penting untuk menggunakan pelembap setelah eksfoliasi untuk mengembalikan kelembapan kulit.

4. Eksfoliasi saat kulit sedang iritasi

Eksfoliasi saat kulit sedang iritasi dapat memperburuk kondisi kulit. Oleh karena itu, sebaiknya hindari eksfoliasi jika kulit sedang iritasi.

Tips Eksfoliasi Wajah

Berikut adalah beberapa tips untuk eksfoliasi wajah yang aman dan tidak merusak skin barrier:

  1. Lakukan eksfoliasi 1-2 kali seminggu
  2. Pilih produk eksfoliasi yang sesuai dengan jenis kulit
  3. Jika Anda memiliki kulit sensitif, gunakan eksfoliator yang lembut.
  4. Hindari eksfoliasi wajah di area mata dan bibir.
  5. Jika Anda memiliki jerawat, hindari eksfoliator yang mengandung asam salisilat
  6. Gunakan pelembap setelah eksfoliasi
  7. Hindari eksfoliasi saat kulit sedang iritasi
  8. Jika Anda mengalami iritasi atau tanda-tanda kerusakan skin barrier setelah eksfoliasi, sebaiknya hentikan eksfoliasi dan konsultasikan dengan dokter kulit

Peralatan untuk Eksfoliasi

Setelah memahami manfaat eksfoliasi, tentu menjadi semangat untuk rutin melakukannya. Kali ini aku mau bahas tentang peralatan eksfoliasi dengan masker wajah yang bisa digunakan ketika Vervian menyiapkan masker sendiri.
peralatan eksfoliasi wajah

Pernak-pernik maskeran time ini ternyata ada yang menjual secara paket dengan harga yang murce. Sekarang tidak perlu repot mencari peralatan lengkap untuk maskeran. Sudah ada mangkuk masker set 9 in 1 yang terdiri dari: 
  • Mangkuk masker
  • Tutup mangkuk masker
  • Strirer (pengaduk)
  • Brush (kuas)
  • 1 set sendok takar (3 ukuran)
  • 1 botol spray
  • 1 wadah penyimpanan
Tersedia dalam dua pilihan warna yaitu pink dan tosca. Dijamin membuat mood naik deh. Me time-nya makin menyenangkan.

Jenis jenis eksfoliasi

Kamu bisa menggunakan masker alami yang kamu buat sendiri di rumah. Misalnya masker stroberi dan yogurt. Masker mentimun, masker tomat dengan penambahan bahan lain seperti susu dan madu. Kamu bisa sesuaikan dengan jenis kulit dan kebutuhan nutrisi kulitmu.

Kamu juga bisa mencoba masker kopi buatan sendiri untuk mencerahkan  wajah. Jadi jika stok masker sudah habis kita masih bisa gunakan bahan alami yang tersedia di rumah. Bisa sembari berhemat, sebagian untuk makanan sehat dan sisakan sedikit untuk perawatan wajah.

Tentu tertarik untuk memilikinya bukan? Yuk lah order di sini untuk dapatkan harga terbaik. Tentu dengan ulasan yang baik juga, sudah terjual hingga 10K paket. MasyaAllah tabarakallah. 

Maskeran merupakan waktu yang menyenangkan buatku. Sensasi setelah selesai maskeran yang membuatku candu. Wajah terasa bersih, plumpy, halus, cerah dan elastis. Manfaat eksfoliasi wajah untuk skin barrier buatku memang terasa. Bagaimana denganmu, Vervian? Yuk ceritakan momen eksfoliasi yang paling menyenangkan di kolom komentar!
Sukma (lantanaungu.com)
Lantana Ungu adalah seorang Ibu dengan dua orang putri, menyukai dunia literasi dan berkebun. Memiliki 11 karya antologi dan sedang ikut serta dalam beberapa proyek buku antologi. Sangat tertarik dengan dunia parenting, terutama parenting Islami. Email Kerja Sama: sukmameganingrum@gmail.com

Related Posts

17 komentar

  1. Wah, harusnya jangan kelewat rutinitas ini ya. Exfoliasi wajah sangat penting, terutama untuk memperoleh kulit wajah yang sehat, halus, dan bersih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak, supaya sel kulit mati keangkat. Jadi skincare yang kita pakai meresap secara optimal deh.

      Hapus
  2. Saya biasanya kalo exfoliasi pake scrub aja.
    Dan habis pake scrub, gak disertai pake pelembab huhuhu... Karena ndak tau.
    Sekarang saya tau, dan akan dikerjakan de berikut berikutnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semangat Kak Vivi, biar skin barrier nggak tantrum. Oke ... oke ..

      Hapus
  3. sepakat banget pentingnya eksfoliasi wajah. Aku juga punya satu set alat buat maskeran gitu, hihi
    emang menyenangkan banget, setelah maskeran kulit wajah berasa cling mulus seketika, wkwkwk

    BalasHapus
    Balasan
    1. Toss dulu lah kalau begitu. Maskeran emang jadi tambah menyenangkan.

      Hapus
  4. Manfaat eksfoliasi besar juga buat kesehatan kulit. Jadi ingat, sudah lama saya tidak eksfoliasi kulit wajah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak, biar kulit matinya terangkat, jadi nggak terhambat regenerasinya.

      Hapus
  5. Proses pengangkatan sel kulit mati sekarang sudah lebih canggih dan praktis ya. Senangnya kalau harga juga terjangkau dan proses nya nyaman. Bisa dilakukan di rumah apalagi, makin fleksibel melakukannya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sembari me time lah, kalau nuruti kerjaan nggak ada habisnya kan?

      Hapus
  6. Kadang sadar banget manfaat eksfoliasi wajah kak. Tapi ya kadang mager mendominasi diri.
    Setelah baca artikel ini siap buat rajin lagi.
    Jsdi reminder buat gak malas lagi eksfoliasi. Manfaatnya banyak betul bagi skin Barrier kulit kita

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semangat Mbak ... biar awet muda. hehe hempaskan tanda2 penuaan kulit

      Hapus
  7. Eksfoliasi wajah ternyata tidak bisa diabaikan begitu saja ya, apalagi kalau kita sering terpapar polusi dan cahaya matahari. Berasa betul setelah wajah maskeran, segar dan berasa tambah cantik, hehehe...

    BalasHapus
    Balasan
    1. hihihi ... sama, jadi pingin ngaca kan. bersihnya bikin seneng

      Hapus
  8. Sejauh ini aku belum pernah melakukan eksfoliasi di wajah. Hanya me time pakai masker seminggu 2 kali. Tapi kayaknya aku harus coba ikut eksfoliasi siapa tahu bisa berkurang jerawatnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semangat Mbak, yang penting kalau habis eksfoliasi, kulit harus dibikin lembap lagi. di kasih moisturizer selain untuk menutup kembali pori-pori juga bermanfaat untuk membantu kulit mengontrol kelembapan. kadang karena terlalu kering jadi kulit kerja keras buat melembapkan. eh malah tumbuh jerawat

      Hapus
  9. Sejauh ini aku belum pernah eksfoliasi wajah, tapi setelah baca reviewnya njenengan saya jadi tertarik membeli produk untuk eksfoliasi wajah

    BalasHapus

Posting Komentar