Bakso Setan Kuah Iblis, Pecinta Pedas Wajib Berburu Ke Temanggung

Bakso Setan Kuah Iblis
Seporsi Bakso Setan Kuah Iblis. pic: IG @baksosetankuahiblisjumo

Pecinta pedas di seluruh penjuru Indonesia berduyun-duyun untuk mencoba pedasnya bakso ini. Beberapa food vloger datang jauh-jauh ke sini, seperti Omay Farida Nurhan, Jeng Ulfa, Jon Sukma dll. Masuk dalam liputan kuliner beberapa stasiun televisi. Bakso Setan Kuah Iblis ini tak tanggung-tanggung dalam memberikan cabai dalam setiap porsi baksonya.

Kalau dari rumah ibuku berjarak 3 km saja. Kebetulan Mbak Mawar sang pemilik gerai ini merupakan teman sejawat ibuku dalam suatu organisasi. Jadi bukan cuma sekali aku mencicipi bakso setan kuah iblis ini.Tenang, ada levelnya kok. Jadi bisa memilih sesuai kemampuan.


Bakso Setan Kuah Iblis, Kamu Harus Tahu Sensasinya

Kalau diingat-ingat aku bisa tertawa sendirian. Waktu itu ada tukang yang sedang membuat rumah bunga untuk memajang dagangan dan mengondisikan agar bunganya tak terkena sinar matahari langsung dan juga tak langsung kehujanan. Biasanya sebelum pulang kami akan menyiapkan camilan untuknya.

Berhubung waktu itu aku dan ibuku pergi mencari pesanan bunga, dan menambah stok beberapa jenis bunga yang sudah sold out. Maka tak ada waktu untuk memasak camilan sore. Jadilah sembari pulang kami memesan Bakso Setan Kuah Iblis ini. Setelah menghidangkan ternyata azan mahrib berkumandang. Aku dan ibuku segera shalat berjamaah di rumah.

Tagline 'Kami Puas Anda Kepedasan' tak diragukan lagi.

Ruang shalat kami berada satu ruang dengan dapur. Waktu itu, tukang tersebut menghambur ke dapur mencari air putih. Ia hanya menemukan air panas di tremos, telinga kami menangkap suara yang ia timbulkan. Hampir saja shalat kami urung diselesaikan. Oh My God!

Sekuat tenaga aku mencoba untuk fokus terhadap shalatku, fokus mendengarkan bacaan shalatku sendiri. Setelah salam, kami berhambur ke luar mencari tahu nasib Pak Tukang. Beribu maaf kami ucapkan, kami tak tahu jika Pak Tukang ternyata tidak tahan pedas. Ketika ia akhirnya pulang, barulah kami tertawa lepas.

Sungguh jahat sebenarnya, tetapi kami tak tahan lagi. Pendengaran kami yang menangkap sensasi kepedasan, lalu si bapak menuang air panas dari tremos. Kemudian kepanasan. Padahal kami membeli bakso dengan level pedas terendah, kami juga sudah menyediakan air putih dan teh manis untuknya. Kamu jangan coba-coba meniru kesalahan fatal kami ya, tanyakan dahulu apakah ia suka pedas atau enggak.

Pedasnya Enggak Kaleng-Kaleng

Bakso Pedas di Temanggung
Cabai Setan Menggoda Iman. pic: IG @baksosetankuahiblisjumo

Bisa dibayangkan dong, bagaimana sensasi lidah kita saat bertemu dengan semangkok bakso ini. Cabai yang masuk ke dalam panci dalam sehari sebanyak 7-10 kilogram. Ketika akan disajikan di mangkuk maka cabai tersebut akan dipotong-potong. 

Kedai ini meskipun level pedasnya nggak tanggung-tanggung tetapi banyak peminatnya. Hampir setiap kali aku melewatinya selalu ada pelanggan yang sedang makan di sana. Kamu boleh request jumlah cabainya loh, biar disesuaikan dengan ambang batas kepedasanmu. Mbak Mawar baru akan puas jika kamu kepedasan.

Pelanggannya bukan hanya penduduk lokal wilayah Jumo, kebanyakan datang jauh-jauh untuk menyantap bakso ini bersama rombongannya. Tekstur baksonya tidak lembek pun tidak terlalu kenyal, di dalam bakso yang berukuran besar terdapat isian cabai setan. Mungkin itulah sebabnya sajian ini disebut bakso setan, lalu kuahnya yang pedasnya bisa disesuaikan permintaan jumlah cabainya diberi sebutan kuah iblis.

Harga Bakso Setan Kuah Iblis

Bakso Setan Kuah Iblis ini tak hanya menjual bakso saja, tetapi ada menu mie ayam, fried chicken, ayam geprek hingga ceker lampor. Saat aku ke sana ternyata ada juga bakso original yang kuahnya tidak pedas dan baksonya pun tidak pedas. Ini memudahkan aku yang ke mana-mana pasti membawa duo bocilku.

Meski beberapa kali jajan di sana aku jarang menikmati di lokasi, karena sering penuh maka pesananku diantar ke tempat bulikku yang membuka salon tepat di sebrang jalan kedai bakso ini. Harga baksonya dimulai dari harga 12.000,- IDR waktu itu untuk yang original. Bakso setan iga dan tetelan harganya 20.000,- IDR per porsi. Berikut menu yang bisa kamu nikmati di sana.

  • Bakso Setan Tetelan
  • Bakso Setan Iga
  • Bakso Setan Iga dan Tetelan
  • Mie Ayam Kuntilanak
  • Mie Ayam Original
  • Aneka Chicken
  • Ayam Geprek
  • Ceker Lampor
Serupa dengan bakso setan, mie ayam kuntilanak juga dipastikan membuatmu kepedasan. Kalau dari Instagramnya, sepertinya ada menu baru berupa bakso raja setan dan bakso tuyul. Bakso tuyul merupakan bakso berukuran besar, di dalamnya berisi sambal setan. Katanya bakso ini ada yang berukuran jumbo dengan harga 50.000,- IDR per porsi, cukup untuk 3 orang.

Lokasi Kedai Bakso Setan Kuah Iblis

Bakso Setan Kuah Iblis

Kedai Bakso ini beralamat di Desa Jagalan, Kecamatan Jumo, Kabupaten Temanggung. Jawa Tengah. Lokasinya tepat di samping Kantor Kecamatan Jumo, kedainya tidak terlalu besar dan selalu ramai pengunjung.

Jika kamu hendak ke sana, waktu operasionalnya mulai dari pukul 10.30 - 19.00 WIB. Mbak Mawar mengambil libur untuk kedainya pada hari Jum'at. Pastikan untuk membuat jadwal berkunjung selain hari Jumat ya!

Yuk gaaasss tipis-tipis ke Jumo, Temanggung. Mampir ke rumah ibuku di Kalibanger untuk beli tanaman hias ... haha. Ajak teman nongkrongmu untuk berburu kuliner Bakso Setan Kuah Iblis di Temanggung. Kata orang, makan cabai ditemani bakso. Cobain yuk, dan ceritakan padaku di kolom komentar bagaimana menurutmu?


Sukma (lantanaungu.com)
Lantana Ungu adalah seorang Ibu dengan dua orang putri, menyukai dunia literasi dan berkebun. Memiliki 11 karya antologi dan sedang ikut serta dalam beberapa proyek buku antologi. Sangat tertarik dengan dunia parenting, terutama parenting Islami. Email Kerja Sama: sukmameganingrum@gmail.com

Related Posts

5 komentar

  1. astaga cengeknya mbaaa banyak banget! saya pasti gak kuat! hahaha. tapi saya pecinta bakso nih. sayangnya gak kuat makan yang pedas-pedas. mungkin saya nyobain yang natural aja, hanya kuah gurih, hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Untungnya di sana juga ada yang original, tanpa pedas yang menyengat, Mbak.

      Hapus
  2. Sebagai pecinta bakso, jenis bakso ini sangat menggugah selera dan menarik untuk dicoba. Tapi.... ada kan ya menu yang gak pedes mbak atau pedes newbie gitu? Takutnya balik-balik malah tepar gak kuat kepedesan (walaupun emang harusnya kepedesan kan ya, wkwkwk)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tenang aja ada Mas. Anakku nggak mungkin juga kan dibelikan yang model pedes begini. Lebih seru kalau tantang temennya yang memang demen pedes Mas. Iya kan?

      Hapus
  3. Wah, bakso extra pedas, enggak kebayang itu cabainya sampai 7-10 kilogram dalam satu panci ya Mba. Buat pecinta pedas pasti jadi favorit ya. Kalau saya sendiri, enggak akan kuat perutnya, mulut juga mengikuti, sedang-sedang saja pedasnya.

    BalasHapus

Posting Komentar