Review Glowtening Serum dan Brightening Facial Wash

review glowthening serum

Hai-hai-hai kembali lagi dengan review Glowtening Serum dan Brightening Facial Wash produk dari Scarlett. Kedua produk ini diperuntukkan untuk kita nih, tak memandang jenis kulit. Mau jenis kulit apa pun bisa pakai kedua produk ini. Kebetulan aku memiliki muka berminyak. Kira-kira sama nggak ya hasil pemakaian dengan kulitmu yang berbeda jenis?

Review Glowtening Serum dan Brightening Facial Wash, Dua-duanya untuk Semua Jenis Kulit

Kedua produk ini diformulasikan untuk kulit normal, berminyak, kering, rentan berjerawat, kombinasi, dan sensitif. Jadi jika kulitmu sedang berjerawat atau tidak, kamu masih bisa memakainya. Kedua produk ini memiliki formula istimewa, yang membuat semua jenis kulit bisa menggunakannya. 

Bukan hanya itu, kedua produk ini juga bisa dipakai dalam kondisi apa pun. Baik lagi hamil ataupun tidak. Kalau kamu mau tetap pakai saat hamil, jangan lupa konsultasikan ke dokter ya biar lebih mantap. Kalau secara bahan sih produk-produk ini tidak mengandung mercury yang berbahaya untuk janin. Kalau ini mah, semua produk Scarlett juga aman ya. Hehe .... 

Berani Mencoba Produk untuk All Skin Type? 

Scarlett untuk semua jenis kulit

Tak gentar dong, soalnya sudah banyak yang kasih rekomendasi. Bukan asal coba-coba produk juga, secara kulit wajah adalah aset berharga dalam menunjang kepercayaan diri. Buatku asalkan kulit sehat, warna kulit tak jadi soal. Aku punya misi khusus yaitu menepis kusam di wajah.

Kedua produk yang kucoba sudah terdaftar BPOM, keduanya tidak mengandung merkuri dan hydroquinone yang berbahaya untuk wajah. Jika dipakai berkepanjangan produk yang mengandung merkuri dan hydroquinone bisa mengiritasi kulit, menyebabkan beberapa masalah dengan kulit, bahkan bisa menyebabkan kanker. 

Aku agak terganggu dengan komentar kerabat yang mengatakan, aku tampak lebih tua dari semestinya sebab kulit wajahku tampak kusam. Kedua produk yang aku coba ini cukup membantuku dalam misi tersebut, aku akan cerita ke kalian tentang hal-hal yang aku rasakan secara mendetail ya.

Review Singkat Facial Wash Brightening

Review Brightening face wash

Seperti yang sudah kubilang di review sebelumnya, facial wash ini enak banget di pakai. Aku memakainya barengan dengan varian produk Scarlett Brigthly Series. Bukan sekadar membuat muka bersih, sensasi setelah pemakaian produk ini,  kulitku terasa segar, lebih kenyal, dan tak kering.

Sehabis pakai facial wash ini kulitku tidak merasakan efek ketarik. Sebab produk ini tidak mengandung SLS. Jadi meskipun minyak terkontrol tak lantas membuat mukaku kering kerontang.

Ketika pemakaian pertama, aku seperti sedang mengonfirmasi, sama tidak ya seperti review yang kubaca? Ternyata benar, tak ada sensasi kesat seperti pemakaian sabun dengan kandungan SLS tinggi. Kulitku tetap terasa bersih, lebih cerah, dan segar.

Menarik banget produknya, ada rose petal di dalamnya. Berasa dapat sekuntum mawar dari kamu, kalau kebetulan mendapatkan kelopak mawarnya. Mood boaster juga kan jadinya.

Ini alasan kenapa produk ini cocok untuk semua jenis kulit. Produk ini memiliki kandungan glutathione, Aloevera, Rose Petal, dan Vitamin E. Sehingga memiliki manfaat Membantu membersihkan kulit wajah. Meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit wajah. Memberikan perlindungan dari radikal bebas dan polusi udara. Membantu mengatasi peradangan dan kemerahan pada wajah. Memberi efek relaksasi (menenangkan) kulit wajah. Mengembalikan kesegaran kulit wajah.

Tekstur brightening facial wash

Dari bahan aktif yang terkandung, produk ini memang ramah untuk semua jenis kulit ya. Baik Acne Series atau Brightening Series, keduanya menggunakan facial wash ini yang diandalkan untuk membersihkan muka sebelum melakukan perawatan dengan masing-masing varian

Review Glowtening Serum

Review glowtening serum

Glowtening Serum merupakan serum terbaru dari Scarlett Whitening. Melengkapi rangkaian Acne Series dan juga Brightly Series. Sebab serum ini bisa digunakan bersamaan dengan rangkaian perawatan muka baik untuk mengatasi jerawat atau untuk mencerahkan. Keren ya, jadi baik Brightly maupun Acne keduanya bisa mendapatkan muka glowing juga.

√ Tekstur dan Aroma

Tekstur dan aroma glowtening serum

Cairan bening yang aromanya lembut, berasal dari bahan yang dikomposisikan untuk pembuatan serum. Membutuhkan waktu—meski tak lama, untuk menyerap sempurna. Kulit yang sudah diolesi serum tampak glowing

√ Kemasan

Kemasan yang digunakan adalah botol kaca dengan volume 15 ml, dilengkapi dengan pipet drop yang menempel pada tutupnya. Serum ini harus disimpan pada tempat yang dingin, kering, terhalang dari sinar matahari langsung dan tertutup rapat.

Ada kemasan box ekslusif, di dalamnya terdapat plastik penyangga produk agar tidak berubah tempat dan rusak dalam pengiriman.

Kemasan glowtening serum

Pada kemasan terdapat informasi yang jelas, mulai dari komposisi bahan, klaim produk, bahan aktif yang digunakan, cara pemakaian, nomer registrasi BPOM, hologram untuk cek keaslian produk dan masa kedaluarsa pada bagian botom box. 

√ Komposisi

 AQUA, OLEA EUROPAEA HUSK OIL, CAPRYLUC/CAPRUC TRIGLYCERIDA, PROPANEDIOL, NICOTINAMIDE, 1,3-BUTYLENE GLYCOL, LAVENDER WATER, ISOPROPHYL MYRISTATE, GLYCERIN, ALOE BARBADENSIS LEAF EXTRACT, CETEARYL ALCOHOL, ALLANTOIN, 1,2-HEXANEDIOL, POKYACRILAMIDE, OLUS OIL, GLYCYRRHIZA GLABRA ROOT EXTRACT, DMDM HYDANTOUN, CETEARYL STEARATE, CETYL ALCHOHOL, CETEARETH-33, TRANEXAMIC ACUD, LAURIC ACID, CALENDULA OFFICINALUS FLOWER OIL, DISODIUM EDTA, PEG-75 STEARATE, CAPRYLHYDROXAMIC ACID, OLEIC ACID, STEARETH-2, PPG-15 STEARYL ETHER, POLOXAMER 407, LAURENTH-7, MYRISTIC ACID, STEARETH-21, STEARETH-2, PPG-15 STEARYL ETHER, POLAXAMER 407, LAURETH-7, MYRISTIC ACID, STEARETH-20, PHENOXYETHANOL, CAPRYLYLGLYCOL, CATETH-29, POGOSTEMIN CABLIN OIL, PELARGONIUM RESEUM LEAF OIL, EUGENIA  CARYOPHYLLUS BUD OIL, CEDRUS ALLANTICA WOOD OIL, CITRUS SINENSIS PEEL, OIL EXPRESSED, LAVANDULA HYBRIDA OIL, CINAMOMUM ZEYLANICUM LEAF OIL, CANARIUM LUZONICUM GUM OIL, ILLUCIUM VERUM FRUIT OIL, TOCOPHERYL ACETATE, SODIUM METABESULFITE

√ Klaim Produk Glowthening Serum

Glowtening Serum untuk apa? Produk ini memiliki kandungan TRANEXAMIDE ACID, CALENDULA OIL, OLIVE OIL, ALLANTOIN, LICORICE EXTRACT. Manfaat Glowthening Serum berfungsi untuk membantu mencerahkan kulit wajah. Membantu membuat kulit menjadi lebih glowing. Membantu memudarkan bekas-bekas jerawat. Membantu membuat kulit menjadi lebih sehat. Menyamarkan garis-garis halus dan flek hitam pada wajah. Menenangkan dan memperbaiki skin barrier

√ Cara Pemakaian Glowtening Serum

Teteskan 2-3 tetes Glowtening Serum, usap dan pijat secara perlahan. Ratakan serum ke seluruh kulit wajah agar mendapatkan kulit lebih cerah, glowing, dan sehat. O iya, pastikan serum pertama sudah meresap sempurna baru ditimpa dengan serum ini ya.

Kapan waktu pemakaian Glowtening Serum? Glowtening Serum digunakan pada waktu pagi dan sore. Menurut teksturnya yang lebih pekat dibanding serum Scarlett yang lain. Maka waktu yang tepat setelah pemakaian Acne Serum atau Brightening Serum. 

√ Sensasi

Aku memakai serum Glowtening ini bersamaan dengan rangkaian Brightly Series, selama lebih dari dua pekan. Ternyata setelah pemakaian Essense Toner membuat penyerapan Brightly Serum menjadi lebih cepat. Setelah itu dilanjutkan dengan pemakaian serum Glowtening ini. Pemakaiannya juga irit cukup hanya dengan 2-3 tetes untuk diratakan ke seluruh wajah. Menurutku efek dari serum ini membuat mukaku terlihat lebih glowing dari sebelum pemakaian.

Rasanya muka jadi lebih kenyal, ternutrisi. Mampu mengikis skin barrier pada wajahku. Kusamnya wajahku berangsur memudar dengan pemakaian rutinku. Permukaan kulitku jadi lebih halus, minyak lebih terkontrol, tekstur dan perbedaan warna kulit  dengan area yang tertutup hijab pelan-pelan pudar. Bekas jerawat yang kecoklatan sedikit memudar tetapi belum sepenuhnya hilang, ya. Sementara wajah perlahan jadi lebih calming dan halus permukaannya.

Suka sekali melihat berkurangnya garis-garis halus di wajahku. Aku akan meneruskan penggunaan serum ini, agar hasilnya lebih maksimal.

Kesan Untuk Kedua Produk ini

Sensasi pemakaian glowthening serum

Alhamdulillah, kedua produk ini cocok untuk kulit wajahku, meskipun awalnya ragu, karena produk ini diformulasi untuk semua jenis kulit. Ternyata memang formulanya sudah sesuai untuk semua jenis kulit. Aman, tidak mengandung bahan-bahan berbahaya. Serta bahan yang digunakan memang cocok untuk jenis kulit kita semua.

Menurutku, kedua produk ini recomended. Aku suka banget dengan facial wash-nya mukaku langsung kinclong, tidak kaku, tetapi juga tak membuat mukaku tampak berminyak. Hasil yang kurasakan, wajahku kelihatan glowing setelah pemakaian serum ini.

Tampak berbeda ketika aku memakai serum ini, terasa lebih glowing. Meskipun dengan serum Brightly Ever After sudah menunjukkan efek glowing. Namun, terasa lebih glowing lagi. Jika dipadukan dengan riasan masih terlihat juga.

Kalau Teman-teman mau mencoba produk ini, kalian bisa mendapatkan dengan mudah. Silakan klik link berikut: Scarlett Whitening. Jangan lupa follow media sosialnya untuk mendapatkan info diskon. Info-info hadiah yang bisa diperoleh ada di sana, intip-intip dahulu sebelum check out.

Mudah bukan cara mendapatkan produk ini? Produk-produk dari scarlett dibandrol dengan harga 75.000,- IDR saja. Yuk rasakan sendiri ya, bagaimana sensasi review Glowtening Serum dan Brightening Facial Wash di rumah. Kasih tahu aku di kolom komentar kalau kamu sudah mencobanya. 

Sukma (lantanaungu.com)
Lantana Ungu adalah seorang Ibu dengan dua orang putri, menyukai dunia literasi dan berkebun. Memiliki 11 karya antologi dan sedang ikut serta dalam beberapa proyek buku antologi. Sangat tertarik dengan dunia parenting, terutama parenting Islami. Email Kerja Sama: sukmameganingrum@gmail.com

Related Posts

6 komentar

  1. Saya percaya dong, karena pakai produk ini setiap hari. Memang terasa bedanya. Paling senang dengan kondisi kulit di pagi hari.
    Yah, karena saya keluar rumah tiap hari cuma 15 menitan pada jam 6 pagi saja dan dengan bare skin sudah terlihat kulit sehat cerahnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Enak ya Mbak, emang jadi lebih suka dengan kondisi kulit muka sekarang.

      Hapus
  2. Menggunakan serum sebagai bagian perawatan wajah memang diperlukan. Produk Scarlett membantu pengguna memberikan perawatan terbaik.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak, udah gitu harganya relatif terjangkau dengan kualitas yang memang dibutuhkan kulit.

      Hapus
  3. Produk seperti inilah yang dicari-cari bu ibu. Hehe... bapax-bapax juga nyari sih. Bersiap dapat wajah kinclong dengan produk Scarleet ini

    BalasHapus

Posting Komentar